Lompat ke kontenLompat ke sidebarLompat ke footer

Album: Paradox - Isyana Sarasvati



"Paradox" adalah judul album musik kedua karya Isyana Sarasvati yang dirilis pada 1 September 2017. Lagu utamanya ialah "Anganku Anganmu", "Sekali Lagi", dan "Terpesona". Album ini hanya dijual di seluruh gerai KFC di Indonesia.

Berbeda dengan album sebelumnya, Explore!, yang isi liriknya adalah cerita-cerita fiksi dan cerita berdasarkan curhatan teman, sementara di album Paradox ini hampir seluruh liriknya berkaitan dengan kisah-kisah pribadinya. Bisa dikatakan Paradox sebagian besar tema lagu dan liriknya sangat mewakili perasaan dan kepribadiannya. Kabarnya Isyana memang sangat menunggu-nunggu rilisnya album ini setelah menunggu dua tahun sejak album pertamanya dirilis[3].

Seluruh lagu di Paradox awalnya ditulis oleh Isyana Sarasvati yang akhirnya diakui Isyana bahwa album ini sebagai album yang paling mencerminkan kehidupan pribadinya. Dengan dibantu oleh beberapa produser asal Swedia, Isyana juga sempat menulis dan merekam lagu-lagunya di Swedia sejak Februari 2017.

Tema dari album ini, yaitu The Voice of Paradox yang terlihat dalam lirik, ritme, dan nada-nada yang paradoksial. Isyana memaknai paradoks seperti kehidupan manusia saat ini, di mana kehidupan memiliki unsur yang rumit, secara global maupun lokal, sosial maupun personal. Kita tidak benar-benar bisa memahami apa yang sebenarnya terjadi. Isyana menjelaskan, ia membaca kehidupan yang paradoks dengan kepribadian yang juga paradoks. Introversion sekaligus extroversion, pop dan klasik, berbahasa Indonesia bercampur Inggris yang menghasilkan karya-karya yang membangun keseimbangan dari berbagai kontradiksi tersebut. Melalui liriknya, album ini banyak bercerita tentang emosi yang mewakili pengalaman dan karakter pribadi Isyana sambil ia terus menjawab selera penikmat musik dari beragam genre.

Info
Album Album Paradox
Artis/Band Isyana Sarasvati
Dirilis 1 September 2017
Genre Pop
Label Sony Music Entertainment Indonesia


Daftar Lagu Album Paradox
  1. Echo
  2. Terpesona Feat Gamaliรจl
  3. Nada Cinta
  4. Lembaran Buku
  5. Mad
  6. Anganku Anganmu (bersama Raisa)
  7. Winter Song - [lihat: Lirik "Winter Song" Isyana Sarasvati]
  8. That's It, I'm Done
  9. Sekali Lagi" (Critical Eleven)
  10. Gelora


Cover Album Paradox


Yuk dukung musisi tanah air kita dengan membeli kaset vcd mereka atau membeli lagunya secara digital (jika tersedia) melalui website penjualan lagu seperti iTunes, Spotify, Deezer dan media pembelian lagu online lainnya.